Resep Soto Kuning Bogor, Gurih dan Nikmat

Saifuddin Romli |

Resep Soto Kuning Bogor, Gurih dan Nikmat

Bogor selalu menjadi pilihan warga kota untuk berlibur. Selain karena memiliki destinasi wisata yang unik dan keren, Bogor juga terkenal dengan kulinernya yang lezat. Salah satu makanan khas kota Bogor yang diburu oleh para pelancong adalah soto kuning Bogor.

Soto kuning Bogor sangat mudah ditemukan di kaki lima di daerah Bogor. Soto yang satu ini menggunakan bumbu kuning yang berasal dari rempah-rempah seperti serai, lengkuas, dan kunyit. Itulah sebabnya mengapa soto kuning Bogor sangat gurih dan lezat.

Baca Juga : Resep Soto Mie Bogor, Nikmat Sama Kaya Punya Abang-Abang!

Tidak hanya itu, makan khas Bogor yang satu ini menggunakan santan sehingga mempunyai rasa yang gurih. Untuk isian soto terdiri dari jeroan sapi, seperti paru, babat dan usus. Memasak jeroan sapi memang tidaklah mudah karena jika asal-asalan akan berbau amis. Simak terus artikel resep soto kuning Bogor berikut ini, kerena terdapat trik khusus dalam memasak jeroan sapi.

Resep Soto Kuning Bogor (5 Porsi)

Bahan-bahan

  • Daging sapi – 300 gram
  • Jeroan – 200 gram
  • Santan instan – 120 ml (2 bungkus)
  • Serai – 2 batang
  • Lengkuas – 2 cm
  • Jahe – 2 cm
  • Daun jeruk – 3 lembar
  • Daun salam – 2 lembar
  • Garam – 1/2 sdt
  • Gula – 1/2 sdt
  • Kaldu bubuk – 1/2 sdt
  • Air – 1,5 liter
  • Minyak, untuk menumis

Bumbu Halus

  • Bawang putih – 3 siung
  • Bawang merah – 6 butir
  • Kemiri – 3 butir
  • Kunyit – 1 ruas
  • Ketumbar – 1 sdt
  • Lada – 1 sdt

Pelengkap (Sesua selera)

  • Kentang, goreng 
  • Tomat, potong dadu
  • Daun bawang, iris 
  • Bawang goreng
  • Kerupuk emping
  • Jeruk nipis

Cara Membuat Soto Kuning Bogor

  1. Rebus jeroan dan daging sampai airnya mendidih, setelah itu angkat dan buang air bekas rebusannya.
  2. Rebus kembali daging dan jeroan dengan panci presto. Angkat daging dan jeroan di dalam presto dan potong kecil-kecil. Simpan air kaldu bekas rebusan ini.
  3. Panaskan kembali air kaldu tadi untuk kuah. Sisihkan sembari tunggu hingga mendidih.
  4. Panaskan minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas, jahe, daun jeruk, dan daun salam. Setelah tercium aroma harum masukan tumisan tersebut ke dalam panci rebusan kuah. Aduk hingga rata dan biarkan air rebusan mendidih.
  5. Masukan santan, daging, dan jeroan ke dalam panci lalu aduk sampai rata.
  6. Setelah itu masukan garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk samapai merata. Jangan lupa untuk koreksi rasanya. Selanjutnya masak dengan api kecil sampai bumbu meresap ke dalam daging.
  7. Saatnya menyajikan Tata kentang, tomat, daun bawang, dan bawang goreng dalam mangkuk saji. Siram dengan kuah soto beserta potongan daging dan jeroan. Siap disajikan dengan kerupuk emping dan irisan jeruk nipis.
  8. Sato Kuning Bogor siap di santap.

TIPS

  1. Buanglah air bekas rebusan daging dan jeroan yang pertama, agar kuah soto tidak bau.
  2. Menggunakan panci presto untuk merebus daging dan jeroan, akan membuatnya lebih cepat empuk.
Penulis Saifuddin Romli Seorang Content Creator, yang juga hobi travelling dan kulineran.