Wisata Danau Quarry Jayamix Rumpin Bogor

Saifuddin Romli |

Wisata Danau Quarry Jayamix Rumpin Bogor

Wisata danau bisa menjadi destinasi wisata untuk liburan bersama teman atau pasangan. Di Kabupaten Bogor, memiliki objek wisata danau yang memukau, seperti destinasi wisata danau Quarry Jayamix Rumpin Bogor. 

Objek wisata alam yang satu ini wajib masuk dalam bucket list kamu. Menyuguhkan pemandangan eksotis memukau, tidak heran kalau destinasi yang terbentuk akibat galian tambang ini sangat populer di kalangan para traveler.

Wisata Danau Quarry Bogor Jawa Barat

Danau Quarry Jayamix menyuguhkan fenomena keindahan yang memanjakan mata, air danau berwarna kehijauan yang menggoda, dan tebing bebatuan yang mengelilinginya. Pengunjung bebas hunting foto di tempat ini, namun tidak diijinkan untuk berenang.

Sejarah danau Quarry Jayamix berawal dari bekas galian pertambangan. Akan tetapi kegiatan pertambangan tersebut banyak diprotes oleh masyarakat setempat. Sehingga pada pertengahan jalan  kegiatan pertambangan pun harus berhenti. Setelah lama tidak digunakan, bekas galian tambang itu digenangi oleh air hujan selama bertahun-tahun hingga terbentuk lah danau buatan secara tak sengaja. Dulu danau di Bogor itu bernama danau Jayamix Rumpin.

Baca Juga : Wisata Tersembunyi Telaga Saat Puncak Bogor, Harga Tiket dan Lokasi

Setelah kejadian itu, kawasan pertambangan itu berubah menjadi destinasi wisata baru bagi warga Bogor dan sekitarnya. Hadirnya Danau Quarry telah meningkatkan ekonomi masyarakat sekitar. Pesona danau menyuguhkan air berwarna hijau tosca yang dikelilingi oleh kawasan perbukitan. Kedalaman danau Quarry Jayamix Rumpin Bogor mencapai 27 meter, mungkin itulah menjadi salah satu alasan mengapa pengunjung tak boleh berenang disana.

Jam Buka & Lokasi Danau Quarry Jayamix Bogor

Objek wisata ini beralamat di DKp. Nuggaherang, Tegalega, Kec. Cigudeg, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16660. Hanya saja, karena masih terbilang baru, akses jalan menuju ke lokasi ini cukup menguji adrenalin. Namun, penat selama perjalanan akan terbayar tuntas setelah melihat pesona alam di danau ini.

Danau Quarry Jayamix buka setiap hari,  mulai dari pukul 07.00 WIB sampai 21.00 WIB. Karena destinasi wisata ini dibuka hingga malam hari, kamu juga bisa hunting sunset untuk mendapatkan hasil jepretan berbeda. Bisa dibayangkan, bagaimana indahnya fenomena matahari tenggelam membayang di danau berwarna hijau tosca ini.

Harga Tiket Masuk Danau Quarry Rumpin

Dikarnakan objek wisata ini belum ada peresmian tempat wisata maka pengunjung yang datang, tidak dipungut biaya sepersen pun. Akan tetapi untuk Anda yang ingin mengelilingi danau dan hunting foto keren, Anda bisa menggunakan fasilitas wahana seperti perahu bebek. Tarifnya relatif murah, yaitu hanya membayar sebesar Rp. 10.000 per orang. Jadi, kamu bisa melihat seluruh sisi danau dan tebing secara lebih leluasa dengan aman.

Sama seperti objek wisata lain, Anda harus mempersiapkan juga ongkos parkir untuk sepeda motor Rp. 2.000 dan mobil sebesar Rp. 5.000.