9 Curug di Bogor yang Bagus, Cocok untuk Inspirasi Liburanmu

Saifuddin Romli |

Curug di Bogor yang Bagus dan mudah dijangkau

Bogor adalah kota yang menyimpan banyak sekali destinasi wisata alam yang sangat beragam, salah satunya adalah air terjun atau curug. Ya, banyak sekali curug di Bogor yang bagus dan bisa dijelajahi oleh wisatawan karena keindahannya yang sangat menakjubkan.

Curug-curug di Bogor juga dikenal memiliki aliran air terjun yang menyegarkan, cocok sekali untuk wisatawan yang mungkin sedang mencari destinasi wisata yang sejuk dan membuat badan segar kembali. Jadi penasaran nih curug apa saja yang bisa dijelajahi kalau sedang berada di Bogor?

Rekomendasi Curug di Bogor yang Bagus

Curug Cilember

Pertama, ada Curug Cilember yang menjadi sebuah wisata air terjun menarik yang bisa dikunjungi oleh keluarga. Curug satu ini sudah dikembangkan dengan sebaik mungkin sehingga pengunjung akan merasa nyaman berlama-lama dengan fasilitas wisata yang sudah ada.

Bahkan di air terjun ini juga tersedia wahana zipline bike, lho! Bagi yang suka sekali dengan tantangan, coba deh untuk naik zipline bike ini! Hanya saja Curug Cilember ini mempunyai ketinggian yang terbilang cukup tinggi ya jika dibandingkan dengan curug lainnya di Bogor.

Jadi kalau datang ke sini, pastinya siapkan fisik yang benar-benar kuat supaya tidak loyo saat melakukan trekking. Tapi tenang, selama trekking, pengunjung akan ditemani dengan pemandangan yang menakjubkan.

Curug Leuwi Hejo

Tidak kalah populernya dengan Cilember, ada juga nih Curug Leuwi Hejo yang bagus sekali untuk dikunjungi. Leuwi Hejo sendiri merupakan salah satu curug yang paling populer di kabupaten Bogor.

Di sini, aliran airnya sangat deras dipadukan dengan kolam berwarna hijau dan biru jernih. Walau lokasinya tidak seluas Cilember, namun Leuwi Hejo terkenal dengan keindahannya yang sangat memukau.

Tidak heran ya jika air terjun satu ini sangatlah populer dan menjadi tujuan kebanyakan wisatawan. Apalagi lokasi curug satu ini juga terbilang strategis, tidak begitu jauh dari Gunung Pancar. Jadi, kalau merasa puas berwisata di Curug Leuwi Hejo, ada tempat wisata lain yang bisa diburu di sekitarnya.

Curug Cibaliung

Tidak jauh dari Curug Leuwi Hejo, ada juga nih destinasi air terjun lainnya yang tidak kalah bagus, namanya Curung Cibaliung. Sebenarnya dua air terjun ini mempunyai bentuk yang hampir sama, hanya saja tetap keduanya adalah destinasi wisata yang berbeda.

Curug Cibaliung sendiri memiliki sebuah kolam cantik dengan airnya yang berwarna biru kehijauan. Kolam di Curug Cibaliung sendiri bagus sekali untuk dijadikan tempat berenang.

Air di Curug Cibaliung sangat menyegarkan dan cocok dijadikan sebagai tempat berenang. Di sekitar curug juga terdapat sebuah tebing batu dengan pahatan yang sangat cantik. Tebing di sekitar Curug Cibaliung ini tentunya menjadi background yang sangat bagus untuk spot foto.

Curug Ciburial

Curug Ciburial ternyata juga memiliki lokasi yang berdekatan dengan Leuwi Hejo dan Cibaliung, hanya terpisahkan dengan belokan. Ketiga air terjun ini ternyata memiliki sebuah aliran dari 1 sungai yang sama, lho.

Nah, yang membuat Curug Ciburial ini unik adalah adanya dua aliran air yang sedikit terpaut. Arusnya memang kecil, namun pemandangannya sangat bagus.

Dua aliran dari Curug Ciburial ini membuat kawasan wisata menjadi bagus sekali dijadikan spot foto karena seolah-olah wisatawan sedang berkunjung ke 2 tempat yang berbeda.

Curug Putri Kencana

Tidak jauh dari kawasan Sentul, tepatnya di desa Karang Tengah, Babakan Madang ada sebuah air terjun bernama Putri Kencana yang memiliki debit air sangat tinggi dan kolamnya juga terkenal cukup dalam, cocok untuk berenang.

Kolam di curug Putri Kencana sendiri mempunyai air yang berwarna hijau toska dan begitu jernih, sangat menyegarkan sekali untuk dijadikan sebagai tempat berendam. Di akhir pekan atau high season, curug Putri Kencana kerap sekali dikunjungi oleh berbagai wisatawan dari luar kota.

Terlebih letak Curug Putri Kencana sendiri masih berdekatan dengan wisata Bogor JungleLand yang sangat populer. Bagi yang berada di Sentul, pasti akan menemukan 2 papan petunjuk untuk menuju ke dua wisata ini karena memang lokasinya tidak sampai 1 km.

Curug Cinta

Air terjun bernama Cinta ini cukup populer dan bahkan viral di kalangan milenial karena ada sebuah batu yang bentuknya ini mirip dengan hati. Lokasi air terjun ini juga tidak begitu jauh dari Curug Putri Kencana.

Selain populer dengan batunya yang mirip dengan hati, curug satu ini juga terkenal dengan aliran airnya yang melewati berbagai patahan tebing yang bercabang-cabang. Aliran air ini membuat Curug Cinta terlihat sangat bagus seperti di luar negeri.

Saat musim hujan aliran air di Curug Cinta bisa menjadi deras. Sayangnya, saat musim hujan destinasi wisata ini jadi cukup sulit dilalui dan airnya pun menjadi keruh.

Baca Juga : Rekomendasi Tempat Camping di Bogor

Curug Cigamea

Curug selanjutnya yang mudah dikunjungi adalah Cigamea. Lokasi curug ini ada di kawasan Gunung Picung, Pamijahan. Curug satu ini merupakan Curug di Bogor yang mudah dijangkau dan dari tempat parkir menuju lokasi wisata juga tidak harus melakukan trekking panjang.

Hanya saja pengunjung perlu mengarungi medan yang naik turun dan lumayan curam. Meski demikian,trekking di Curug Cigamea tidak terlalu ekstrem dan masih aman untuk dilalui

Curug Cigamea masih memiliki suasana asir yang terjaga dan warna airnyapun begitu jernih sehingga banyak wisatawan yang sangat tertarik untuk berkunjung ke wisata ini.

Curug Ngumpet

Curug Ngumpet jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah curug tersembunyi. Hal ini sesuai dengan lokasinya yang memang tersembunyi di dalam Gunung Picung, Pamijahan. Jika ingin mengunjungi gunung ini, maka wisatawan harus melalui medan yang cukup sulit.

Walaupun menemukan lokasi Curug Ngumpet ini cukup sulit, namun masalah keindahan yang dimiliki oleh wisata satu ini jangan ditanya, ya! Curug Ngumpet memiliki lokasi yang indah dan kebersihannya pun sangat terjaga.

Ya, pengelola Curug Ngumpet sudah menyediakan petugas untuk membersihkan curug sehingga keasrian dari wisata satu ini amatlah terjaga. Meski demikian, jangan sampai ya wisatawan sembarangan dalam membuang sampah ketika berkunjung.

Curug Nangka

Curug di Bogor terakhir yang mungkin bisa menjadi bahan pertimbangan ketika menjelajahi Bogor adalah Curug Nangka. Wisata satu ini berada di barat dayanya Kota Bogor, tepatnya di Sukajadi, Tamansari. Air terjun satu ini mempunyai aliran air yang terbilang deras.

Mungkin aliran airnya karena lokasi curug yang ada di di kaki gunung Salak. Selain bisa menyaksikan indahnya aliran air terjun Curug Nangka, wisatawan bisa menyaksikan kera, burung dan beberapa hewan liar lainnya di sini.

Ya, Curug Nangka memang terletak di sekitar hutan sehingga siapapun yang mengunjungi kawasan wisata ini tidak jarang akan bertemu dengan hewan-hewan liar. Masalah fasilitas Curug Nangka sendiri terbilang cukup lengkap sehingga pengunjung bisa tetap merasa nyaman.

Bagi yang ingin sekali berwisata di air terjun karena mencari kesejukan dan tempat yang asri, jangan lupakan rekomendasi 9 daftar curug di Bogor ini, ya!

Penulis Saifuddin Romli Seorang Content Creator, yang juga hobi travelling dan kulineran.